31 Desember 2014

Ulat kupu-kupu Common Eggfly atau Great Eggfly (Hypolimnas bolina) ganti kulit

Ulat kupu-kupu Common Eggfly atau Great Eggfly (Hypolimnas bolina) ganti kulit
Jeprat jepret Canon IXY DIGITAL 510 IS – Desember 2014

Pada suatu pagi, saat sedang membantu istri membersihkan sebagian halaman belakang dari tanaman ubi yang sudah tumbuh menjalar kemana-mana, dibalik salah satu daun pohon cabe yang tumbuh disekitar tanaman ubi tersebut, aku melihat ada seekor ulat kupu-kupu Common Eggfly atau Great Eggfly (Hypolimnas bolina) yang sedang berdiam diri. Sepertinya ulat tersebut sedang bersiap untuk berganti kulit ya. Saat itu di halaman belakang, ulat-ulat dari kupu-kupu Hypolimnas bolina itu aku temukan memakan daun ubi. Biasanya sih ulat-ulat tersebut sering aku temukan memakan daun tanaman Asystasia gangetica yang banyak tumbuh disekitar rumah di Jonggol, Bogor, Jabar.

 

Ulat kupu-kupu Hypolimnas bolina sedang berdiam diri dibalik salah satu daun pohon cabe. Ulat kupu-kupu Hypolimnas bolina sedang berdiam diri dibalik salah satu daun pohon cabe. Ulat ini sebenarnya tidak memakan daun pohon cabe, tetapi sepertinya saat akan berganti kulit, atau menjadi kepompong, ia akan berjalan mencari tempat cukup tinggi ya yang mungkin saja bukan tempatnya mencari makan.

 

Siang harinya ketika aku periksa, ternyata saat itu sudah mulai ada gerakan kecil pada bagian kepala ulat tersebut. Sepertinya sang ulat akan segera memulai proses ekdisis/ganti kulitnya. Segera aku memindahkan daun tempatnya berdiam ke tempat lain agar aku dapat melihat proses ulat ganti kulit tersebut dengan baik.

 

ulat kupu-kupu Common Eggfly atau Great Eggfly (Hypolimnas bolina) ganti kulit Tidak lama setelah dipindahkan, pergerakan tubuh ulat tersebut semakin intensif sampai pada suatu saat ia mulai merentangkan tubuhnya ke belakang dalam usahanya untuk merobek kulit lamanya. Setelah bagian kepalanya dan kaki depannya telah keluar, ia pun kembali berpegangan pada daun dan mulai mengerakan tubuhnya berirama sehingga perlahan-lahan tubuh barunya itu pun keluar dari kulit lamanya. Setelah hampir seluruh tubuhnya keluar, tiba-tiba ia mulai memutar tubuhnya sehingga kepalanya dapat menyentuh bagian belakang tubuhnya. Rupanya saat itu ia sedang berusaha untuk melepaskan bekas kulit kepala lamanya yang masih menempel di kepalanya dengan cara mengesek-gesekan kepalanya tersebut ke bagian belakang tubuhnya sehingga akhirnya kulit kepala lamanya itu terlepas.

 

ulat kupu-kupu Common Eggfly atau Great Eggfly (Hypolimnas bolina) ganti kulit _2Setelah itu ulat berdiam diri sebentar sebelum tiba-tiba mulai memutar kepalanya kembali ke bagian belakang tubuhnya, namun dengan arah yang berlawanan dari sebelumnya. Ulat itu pun kembali menggesek-gesekan kepalanya ke bagian belakang rubuhnya. Setelah itu ulat kembali berdiam diri sebelum akhirnya memutarkan kembali kepalanya ke arah yang berlawanan dari sebelumnya dan kembali menggesek-gesekan kepalanya lagi. Hal tersebut kemudian dilakukannya sampai beberapa kali. Setelah melihat fotonya dengan lebih teliti, akhirnya aku tahu sebabnya. Rupanya saat itu sepertinya si ulat sedang berusaha untuk menarik/mengeluarkan ‘tanduk’nya ya. Setelah ‘tanduk’ nya berhasil dikeluarkan (gbr bawah-kiri), sang ulat pun mulai berdiam diri untuk beberapa waktu sampai tubuh barunya siap digunakan dimana saat itu ‘antena’nya sudah berwarna lebih gelap dari sebelumnya. Setelah itu ia mulai memakan bekas kulit lamanya. Setelah itu sang ulat kembali berdiam diri lagi untuk beberapa waktu yang rentangnya lebih lama dari sebelumnya. Karena istri merasa sedikit terganggu dengan kehadirannya di halalam belakang, akhirnya ulat itu pun akhirnya aku lepaskan ke belakang rumah yang saat itu sudah mulai banyak ditumbuhi oleh tanaman Asystasia gangetica yang biasanya jadi makanannya.

 

Klasifikasi ilmiah
Nama: Great Eggfly, Common Eggfly, Varied Eggfly

Kerajaan: Animalia Linnaeus, 1758 – hewan
Filum: Arthropoda Latreille, 1829 – hewan berbuku-buku
Kelas: Insecta Linnaeus, 1758 – serangga
Ordo: Lepidotera Linnaeus, 1758 – ngengat dan kupu-kupu
Famili: Nymphalidae Rafinesque, 1815brushfoots
Genus: Hypolimnas Hübner, 1819eggflies
Spesies: Hypolimnas bolina (Linnaeus, 1758)

Sinonim:  Papilio bolina Linnaeus, 1758
                Hypolimnas parva Aurivillius, 1920
                Nymphalis jacintha Drury, [1773]

 

Referensi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar