13 Januari 2020

Pachystachys lutea - bunga lilin kuning

Alhamdulillah..akhirnya tanaman bunga lilin kuning yang di tanam di salah satu polibag yang ada di halaman belakang pun mulai berbunga. Walau pun bunga tanaman bunga lilin kuningnya baru ada satu, tetapi itu sudah membuatku merasa sangat senang.


Tanaman hias bunga lilin kuning yang mempunyai nama latin Pachystachys lutea ini bibitnya aku dapatkan dari batang tanaman bunga lilin kuning yang ada di rumah ibuku. Tanaman hias bunga lilin kuning ini memang cukup mudah cara mengembang biakan nya ya, cukup dengan menancapkan batang tuanya saja ke dalam tanah (stek batang). Setelah itu sirami dan biarkan beberapa waktu sampai batang tersebut mulai mengeluarkan tunasnya dan menjadi tanaman bunga lilin kuning baru.


Tanaman bunga lilin ini dikenal juga dengan nama tanaman bunga lolipop ya. Dalam bahasa Inggris, tanaman bunga lilin ini dikenal dengan nama lollipop plant dan golden shrimp plant. Selain kuning, ada juga katanya bunga tanaman bunga lilin yang berwarna merah, tetapi aku sendiri belum pernah melihat langsung bunganya yang berwarna merah tersebut. 

Ternyata, selain menjadi tanaman hias dengan bunga kuningnya yang cantik, tanaman bunga lilin ini juga merupakan tanaman obat ya. Tanaman bunga lilin ini antara lain dapat digunakan untuk:

- Obat diare: Ambil dan cuci bersih 60 gram daun tanaman bunga lilin, lalu direbus dengan 1 gelas air (400 ml) sampai mendidih selama 15 menit. Setelah itu saring dan biarkan sampai dingin. Setelah itu diminum sekaligus. Lakukan 2-3 kali sehari.

- Obat cacing: Ambil dan cuci 30 gram akar tanaman bunga lilin. Setelah itu rebus dengan 200 ml air sampai mendidih selama 5 menit. Kemudian saring, dan setelah dingin diminum 2 kali sehari, pagi dan sore.

**********

Referensi:
1. https://en.m.wikipedia.org/wiki/Pachystachys_lutea


Tidak ada komentar:

Posting Komentar