Akhirnya setelah sekitar 2 minggu menunggu dan mengamati, aku berhasil juga memotret kumbang kura-kura Cassida circumdata yang sedang kawin.
Kumbang kecil berwarna hijau ini aku temukan tinggal di pohon ubi yang ada di halaman belakang ya. Awalnya aku hanya melihat ada seekor saja, tetapi ternyata belakangan aku melihat ada lagi kumbang sejenis yang juga berkeliaran di pohon ubi yang sama. Karena menduga mereka adalah pasangan, akhirnya aku mulai rajin mengamati sampai akhirnya berhasil memergoki mereka ketika sedang kawin ya hehehe.
lihat klasifikasi ilmiah kumbang kura-kura Cassida circumdata –>
Tidak ada komentar:
Posting Komentar